Komunitas RX King Gowa Berbagi Takjil, Pengendara Antusias

Selasa, 19 April 2022 | 19:46 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Komunitas Motor RX King Kabupaten Gowa menggelar bagi-bagi Takjil ke Pengendara di Jalan Sultan Hasanuddin batas kota Gowa-makassar, Minggu (17/4/2022) lalu.

Pengendara roda empat ataupun roda dua antusias mengambil jajanan buka puasa yang diberikan dalam bentuk dos.

pt-vale-indonesia

Komunitas Motor Dua Tak tersebut tergabung dalam Komunitas King Sulawesi Selatan Indonesia (KSSI), berbagai nama Komunitas RX King turut berpartisipasi berbagi Takjil ke pengendara seperti Gowa King Community (GKC), Yamaha King Spot Community (GKSC), King Bontomanai Community (KBM) dan Yamaha RX King Family (YRKF).

Ketua KSSI Muh Yusuf Daeng Gau memaparkan berbagi Takjil adalah merupakan program yang wajib dilaksanakan oleh Komunitas Motor RX King.

“Alhamdulillah, Komunitas RX King bagi-bagi Takjil ke Pengendara program wajib di bulan suci Ramadan. Hari ini ada empat Komunitas yang bagi Takjil dalam naungan KSSI,” kata Daeng Gau, sapaan Akrab Ketua KSSI.

Ratusan paket Takjil yang dibagikan Komunitas RX King kepada pengendara. Terlihat antusias pengendara baik roda dua ataupun roda empat menerima paket Takjil seperti minuman Es Buah ataupun dan jajanan buka puasa dalam dos makanan.

Hal ini dilakukan para Komunitas RX King di Kabupaten Gowa memberikan paket Takjil yang tidak menyempatkan berbuka puasa di rumah diakibatkan aktivitas kerjanya.

“Alhamdulillah, kurang lebih 1000 paket Takjil dibagikan ke pengendara tahun ini,” pungkas Ketua KSSI Muh Yusuf Daeng Gau.(*)


BACA JUGA