Semester 1 2022, GMTD Laporkan Penjualan Naik 83 Persen

Kamis, 14 Juli 2022 | 15:23 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – PT Gowa Makassar Tourism Development, Tbk (GMTD) mencatat pertumbuhan positif pada semester pertama tahun 2022. Dari Januari hingga Juli, penjualan naik 83 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

CEO GMTD, Gan Song Pho menyebutkan penjualan naik hingga 83 persen dibanding periode yang sama tahun lalu. Ia menjelaskan jika pemicu kenaikan ini dari berbagai faktor.

pt-vale-indonesia

“Tahun ini penjualan paling mantap. Naik 83 persen sampai Juni dibanding tahun lalu. Pemicunya karena Covid mulai menurun, roda ekonomi sudah mulai jalan juga,” jelasnya saat temu media beberapa waktu yang lalu.

Sejauh ini, Gan Song Pho mengatakan GMTD berupaya untuk mencapai target yang telah ditentukan. Begitu juga dengan pengembangan pantai Akkarena seperti tempat makan dan juga ada Jetsky Centre.

Sementara itu, Corporate Secretary GMTD, Eka Firman Ermawan menambahkan, tahun ini GMTD menargetkan transaksi hingga Rp400 miliar. Selama semester pertama ini, pemenuhan target sudah 50 persen.

Eka Firman menjelaskan jika capaian penjualan ini terjadi pada semua segmen sehingga tidak ada yang mendominasi. “Tahun 2022 ini, targetnya sudah 50 persen atau sebesar Rp200 miliar. Angka ini setara dengan 1200 unit yang telah terjual,” tukas Eka Firman. (*)


BACA JUGA