Angkatan Pertama SD Islam Al-Azhar 68 SMM Akhirnya Bersekolah

Jumat, 22 Juli 2022 | 16:46 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — SD Islam Al-Azhar 68 Summarecon Mutiara Makassar (SMM) resmi dibuka. Para murid yang menjadi angkatan pertama pun kini bersekolah dan diantar oleh orangtuanya pada Senin (18/07/2022) lalu.

Sejak November 2021 lalu, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dibuka. Selama proses itu, banyak anak yang kepincut untuk mendaftar.

Kepala SD Islam Al-Azhar SMM, Sapruddin menyampaikan proses belajar mengajar berlangsung dengan lancar. Orang tua disebut puas dengan suasana belajar yang ada.

“Ada orang tua murid yang stand by menunggu sampai kegiatan hari ini selesai, ada juga yang cukup mengantarkan anaknya sampai di depan kelas,” ucapnya.

Agar kualitas baik pelayanan atau proses belajar mengajar tetap baik, Sapruddin mengaku jika pihaknya akan terus berkomunikasi dengan para orangtua murid. Hal itu untuk memastikan apa saja kebutuhannya.

“Kami akan terus berdiskusi dengan para orang tua murid demi kenyamanan bersama. Misalnya, transportasi antar jemput dan catering untuk para murid,” tambahnya.

Setelah ini, Sapruddin mengatakan bahwa proses belajar mengajar tidak hanya akan berlangsung dalam ruangan. Nantinya, siswa diajak untuk berkeliling ke tempat edukasi.

“Untuk kegiatan nanti di bulan September dan Januari rencananya kita akan melalukan field trip ke tempat-tempat edukasi seperti museum dan lain-lain,” lanjutnya.

“Setiap kegiatan kita akan mengundang orang tua murid untuk berbagi kesan dan pesan. Semoga para murid, orang tua dan kita semua terus diberi kesehatan,” tukas Sapruddin.(*)


BACA JUGA