Puluhan Rumah di Gowa Rusak Parah Diterjang Angin Puting Beliung/ Ist

Puluhan Rumah di Gowa Rusak Parah Diterjang Angin Puting Beliung

Selasa, 03 Januari 2023 | 20:53 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Puluhan unit rumah milik warga di Kabupaten Gowa rusak parah akibat diterjang angin puting beliung, Selasa (03/01/2023).

Puluhan rumah yang rusak itu berada di Dusun Pakkatto Caddi, Desa Pakkatto, Kecamatan Bontomarannu.

pt-vale-indonesia

Saat kejadian, angin puting beliung menghantam atap seng rumah warga.

Camat Bontomarannu, Syafaat yang dikonfirmasi sekira pukul 15.53 Wita mengatakan, kejadian angin kencang diperkirakan sekira jam dua siang.

Sebelum peristiwa itu, hujan sempat reda. Lalu disusul angin puting beliung yang mengakibatkan rumah warga rusak.

“Awalnya yang terdata sekitar 32 rumah rusak berat, tapi kemungkinan lebih sebab masih dilakukan pendataan,” tuturnya.

Selain melakukan pendataan, pihaknya juga sudah hubungi Dinas Lingkungan Hidup dan telah mengerahkan mobil hidrolik untuk memangkas pohon-pohon tumbang dan yang potensi tumbang di poros jalan pakkatto caddi.

Terpisah, Kades Pakkatto, mengatakan sampai saat ini tercatat 35 rumah rusak berat. Meski kondisinya rusak berat namun tidak ada pemilik rumah dan keluarganya yang mengungsi sebab sebagian rumahnya masih bisa dihuni.

“Untuk sementara 35 rumah terdata parah. Tidak adaji warga yang mengungsi. Kita masih menunggu bantuan dari Pemkab untuk menangani kebutuhan,” katanya.(*)

Tampak rumah warga yang rusak parah akibat diterjang angin puting beliung/ Ist


BACA JUGA