Kapolsek Mangarabombang Iptu H. Sarro saat memantau kondisi air sungai/ Ist

Kapolsek Marbo Imbau Warga Pesisir Takalar Tidak Melaut

Rabu, 15 Februari 2023 | 21:42 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

TAKALAR, GOSULSEL.COM — Kapolsek Mangarabombang, Iptu H. Sarro menghimbau warga yang berada di pesisir pantai Takalar tidak melaut.

Imbauan itu disampaikan mengingat cuaca ekstrim yang terjadi beberapa hari terakhir ini di wilayah Kabupaten Takalar.

pt-vale-indonesia

“Warga yang tinggal di pesisir di Kecamatan Marbo kami berharap agar tidak melaut dengan keadaan cuaca saat ini karena bisa membahayakan keselamatan,” ujarnya, Rabu (15/02/2023).

Selain itu, Iptu H. Sarro juga mengingatkan masyarakat Takalar agar waspada akan terjadinya potensi banjir dan pohon tumbang.

Hal ini demi menjaga keselamatan warga agar tidak terjadi apa yang tidak diinginkan. Apalagi adanya peringatan dari BMKG mengenai adanya cuaca ekstrem sampai batas tanggal (16/02/2023).

“Kami harap kepada seluruh masyarakat Mangarabombang agar tetap waspada dalam menghadapi cuaca ekstrem sekarang ini, dan apabila terjadi seperti banjir atau hal-hal yang tidak diinginkan agar segera melaporkan ke Bhabinkantibmas atau kantor Polsek,” tutupnya.(*)


BACA JUGA