#Kasus Abraham Samad
Pelimpahan Tahap Dua Kasus AS Ditunda?
Makassar, GoSulsel.Com – Pelimpahan tahap dua kasus dugaan pemalsuan dokumen yang menyeret nama Ketua KPK nonaktif Abraham Samad (AS) belum dilakukan.
“Rencana di sini (Kejaksaan Tinggi Sulselbar) tapi sampai detik ini belum ada. Mungkin ada penundaan,” ungkap Asisten Pidana Umum (Aspidum) Kejati Sulselbar, Muhammdad Yusuf saat ditemui di kantornya, Jumat (18/9/2015)
Pihaknya mengaku belum mengetahui pasti kapan pelimpahan selanjutnya. Meski demikian, pihaknya siap menerima pelimpahan kapan saja. “Kita siap menerima pelimpahan kasus AS kapanpun. Tapi di sana (Polda Sulsebar) yang lebih tahu kapan dilimpahkan,” jelasnya.
Reporter: Syukur Nutu – GoSulsel.com