Es Teler Panaikang. (Foto: Iskandar Achmad/gosulsel.com).

Es Teler Panaikang, Cita Rasa Es di Dekat Kuburan

Rabu, 30 September 2015 | 14:37 Wita - Editor: Nilam Indahsari -

Makassar, GoSulsel.com – Nangkring di dekat area perkuburan tidak membuat Es Teler Panaikang dihindari pelanggannya. Bahkan es teler yang telah ada sejak tahun 1979 tetap ramai dikunjungi.

“Iya, di sini memang dekat dengan kuburan tapi pembeli juga tidak pernah complain. Malahan tambah banyak pembeli yang datang. Kalau es teler di sini memang sudah lama, dari tahun 1979. Yang pertama menjual di sini itu H.Rasad. Awalnya itu gerobak-gerobak tapi sekarang sudah adami tempatnya di sini. Memang juga dari dulu banyak mi pembelinya,” kata Hasbi, salah seorang pelayan Es Teler Panaikang.

pt-vale-indonesia

Es Teler Panaikang yang buka sedari pukul 10 pagi sampai pukul 6 sore ini punya berbagai macam bahan yang tak berubah-ubah. Ada potongan pepaya, kacang merah atau campek, ketan hitam, cincau, dan bahan-bahan yang lain. Hampir sama dengan komposisi es teler yang lain. Tapi Hasbi menjamin olahan gula merah mereka tak ada duanya di Makassar.

“Kita di sini pake bahan yang seperti ji es teler yang lain tapi yang membedakan itu ada di olahan gula merahnya. Jadi itu yang kasih beda ki dari penjual es teler lain,” kata Hasbi lebih lanjut kepada GoSulsel.com, Kamis (17/09).

Untuk harga seporsinya itu Rp 6 ribu. Bagi Anda yang suka es teler atau lagi ingin nyantai sambil makan yang segar-segar, Es Teler Panaikang buka setiap hari.

 

Reporter: Iskandar Achmad – GoSulsel.com


BACA JUGA