Musim Hujan, BPBD Sulsel Prediksi Enrekang Toraja & Luwu Rawan Longsor
Makassar,GoSulsel.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulsel memprediksi musim penghujan diawal Desember 2015 mendatang beberapa Daerah di Sulsel rawan bencana longsor. Diantaranya, Enrekang, Toraja dan Luwu.
“Beberapa kabupaten di Sulsel ini tergolong zona rawan longsor, mengingat kondisi dataran tinggi dan curah hujan yang cukup besar. Itu kita akan waspadai” ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulsel, Syamsibar kepada GoSulsel.com, Selasa (17/11/2015)
Syamsibar mengatakan, intensitas curah hujan akan cukup tinggi pada awal Desember mendatang kata Syamsibar, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan instansi terkait guna melakukan langkah langkah penanggulangan untuk mengantisipasi daerah yang tergolong rawan longsor.
“Melihat kondisi daerah yang tergolong rawan longsor untuk itu kita akan terus melakukan langkah langkah koordinatif sesuai dengan protab yang sudah dijalankan misalnya membangun posko posko penanggulangan didaerah itu, kami juga bekerjasama dengan Basarnas guna melakukan suporting kekuatan disemua lini dan seluruh stekholder untuk menangani hal hal yang bisa saja terjadi” pungkas Syamsibar.