Dialog Akhir Tahun yang bertema "Menata Pariwisata Makassar And Beyond 2015".

Trending Topik Pemberitaan Dinilai Pengaruhi Dunia Pariwisata Makassar

Senin, 28 Desember 2015 | 17:35 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Evi Novitasari - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com – Staf Ahli Dewan Pers, Upi Asmaradana menilai, pengaruh tranding topik pemberitaan di kota Makassar mempengaruhi dunia pariwisata kota Makassar. Ada 6 tranding topik kabar seputar Makassar.

“Ada 6 tranding pemberitaan kita di kota Makassar yakni Bentrok, Unjuk Rasa, Kemacetan, Kuliner, Pantai Losari, PSM, terakhir itu berita-berita politik. Dari pemberitaan itu ada persoalan yang krusial yang di hadapi oleh Dinas Pariwisata, ini tantangan,” ungkap Upi,saat jadi membicara dalam dialog akhir tahun dilaksanakan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar, di Kampung Popsa Makassar, Senin (28/12/2015).

pt-vale-indonesia

Dia mengatakan, ada beberapa hal yang menarik di Makassar yang belum terpromosikan dengan bagus. Makassar darah ketujuh dari kota besar lainnya.

“Saya optimis Pemkot bisa setidaknya membalikan  trand center pemberitaan itu. Seperti Bali dan Bandung ternyata habbit budaya orang di daerah lain itu lebih terbuka, orang Bugis lebih tertutup jadi mungkin Pemkot yang sombere’ itu harus lebih terbuka,” pungkasnya. (*)


BACA JUGA