#Citizen Reporter
Bosowa Semen Gelar Seminar Bahas Fly Ash
Kamis, 26 Mei 2016 | 16:44 Wita
-
Editor: Iin Nurfahraeni
-
Reporter: Citizen Reporter
Makassar, GoSulsel.com – Manajemen Bosowa Semen menggelar Seminar Beton di hotel Aryaduta Makassar, Kamis (26/5/2016). Seminar ini diikuti karyawan Bosowa Grup, Bosowa Propertindo dan Bosowa Beton.
Turut hadir dalam kegiatan ini, praktisi, birokrat, akademisi dan konsultan beton. Direktur Konsorsium Riset Geopolimer Indonesia (Korigi), Dr Eng Januarti Jaya Eka Putri diplot menjadi pembicara di seminar yang baru pertama kali digelar Bosowa Semen ini. Dr Eng sendiri sudah malang melintang di dunia beton, menjadi pembicara di banyak perusahaan semen di Indonesia dan luar negeri serta dosen di Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Dr Eng memaparkan Fly Ash merupakan sistem pembakaran dari batu bara yang digunakan di PLTU. Di Sulsel, Fly Ash digunakan di PLTU Jeneponto dan Barru
“Fly Ash ini sangat bermanfaat dalam penggunaan beton, sehingga seminar ini dinilai dapat menambah pengetahuan karyawan dan para peserta lainnya diluar Bosowa.”kata Dr Eng
Panitia Seminar Beton, Erwin Nuryadin mengatakan seminar ini dibagi menjadi dua sesi, selain mengupgrade pengetahuan karyawan soal beton, pihaknya juga mengundang para praktisi terdiri atas pengguna ready mix dan packing plant.