Foto: Internet

Angkasa Pura Larang Pejabatnya Ambik Cuti Selama Arus Mudik

Senin, 27 Juni 2016 | 09:57 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar,GoSulsel.com- Dalam rangka meningkatkan pelayanan prima kepada seluruh pelanggan, jajaran manajemen PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar (SHIAM) membuat kebijakan kepada seluruh pejabat untuk tidak mengambil cuti selama arus mudik.

General Manager SHIAM, Akhmad Munir, bahkan turun langsung memantau aktivitas penumpang di area keberangkatan. Sesekali terlihat Bapak GM menghampiri penumpang untuk sekedar menyapa dan menerima keluhan maupun ada juga pelanggan yang bertanya seputar bandara.

pt-vale-indonesia

“Seluruh pejabat utama di AP I kami mintan untuk tidak mengambil cuti dan bergantian bertugas di Posko Terpadu Monitoring Angkutan Lebaran Tahun 2016,” kata Akhmad Munir, Senin (27/6/16).

Sementara itu data Posko Terpadu Monitoring Angkutan Lebaran Tahun 2016 (1437 H), Minggu, 26 Juni perbandingan prosentase penumpang dibanding tahun lalu mencapai 25 persen atau 12.544 orang dengan pesawat 137 penerbangan. (*)


BACA JUGA