Komisi B: Perusda Makassar Masih Banyak Masalah
“Makanya kami berharap kepada DPRD, karena menghadapi debit air yang menurun saat sekarang penurunan pompa ke Moncong Loe agar kiranya bisa di Back up,” harap Nyanyang.
Sementara itu, Dirut PD Terminal, Amir Sarani menjelaskan progres PD Terminal dan Proyek Kalla Inti Karsa (KIK) yang sebelumnya mengelolah lapak/kios di Terminal Daya. Hal ini dilakukan setelah sejumlah anggota komisi B meminta pihak PD Terminal menjelaskan secara detail persoalan tersebut.
“Terkait persoalan kios sementara di bicarakan bersama pak Walikota terkait pelepasan kios, insya allah setelah bisa dikelolah akan membantu PAD PD Terminal,” ujar Amir Sarani.
Terkait terminal bayangan yang beroprasi diluar terminal Amir enggan untuk memberikan komentar. “Saya tidak ingin berkomentar tentang itu, tanggung jawab saya ketika semua kendaraan sudah masuk dalam terminal, ini sudah saya laporan dan telah dibentuk tim terpadu, dan di tim terpadu itu terdiri dari beberapa instansi,” ujarnya.(*)