Ilustrasi

Puluhan Driver Gojek Demo DPRD Makassar

Selasa, 27 September 2016 | 16:42 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Ratusan driver Gojek yang mengatasnamakan dirinya Solidaritas Driver Gojek Makassar (SDGM) melakukan aksi unjuk rasa di gedung DPRD Makassar, Selasa (27/9/2016).

Dalam aksinya, SDGM, meminta DPRD Makassar untuk memediasi driver gojek di Makassar dengan PT. Gojek Indonesia yang merupakan perusahaan dan wadah gojek online di seluruh Indonesia.

pt-vale-indonesia

Menurut koordinator aksi SDGM, Dg Udin mengatakan beberapa kebijakan PT Gojek Indonesia sangat merugikan driver gojek khususnya dimakassar. “Terlalu banyak kebijakan PT Gojek Indonesia yang sangat memberatkan kami dilapangan, adanya keharusan membayar denda tanpa alasan,” teriak Dg Uding dalam orasinya.

Dia mengatakan, pihak PT Gojek Indonesia telah mengeluarkan kebijakan yang keliru, salah satunya adalah cancel order yang mempengaruhi performa driver ojek. “Ini sangat tidak rasional, karena banyak driver yang melakukan cancel order karena ada costumer tidak aktif nomornya,” tuturnya.

Olehnya dia mengecam pihak PT Gojek Indonesia untuk mencabut seluruh kebijakan yang membuat para driver gojek merasa rugi.

Halaman:
Tags:

BACA JUGA