#

Kepergok Bagi Sembako, 5 Orang Diduga Tim Bur-Nojeng Ditangkap Polisi

Senin, 06 Februari 2017 | 01:12 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Takalar, GoSulsel.com – Sekelompok orang yang diduga tim pemenangan paslon petahana, Burhanuddin Baharuddin – Natsir Ibrahim (Bur – Nojeng) kepergok warga membagi-bagi sembako di Desa Pa’lalakang, Kecamatan Galesong, minggu malam (5/2/2017).

Dari 5 orang yang ditangkap saat mengendarai kendaraan roda empat dengan nomor polisi DD 1066 BE, beredar informasi bahwa dua diantaranya kerabat sepupu Burhanuddin Baharuddin, yakni Hj Bau dan Dg Ke’nang.

pt-vale-indonesia

Hal ini dibenarkan oleh salah satu anggota Panwas Galesong, Hasma. Dia mengataka pihaaknya akan segera menyerahkan ke ke tim Penegakan Hukum Terpadu (Gakkundu) untuk ditindaklanjuti sesuai hukum yang berlaku.

“Insya Allah secepatnya. Malam ini juga kami akan antar ke Panwas Takalar” Ujarnya.

Hinga kini, kelima orang tersebut masih sementara diamankan di kantor Kapolsek Galesong. Suasana sedikit mencekam. Sejumlah massa nampak berkumpul di depan kantor Polsek, tampak hadir Kapolres Takalar, AKBP Iskandar.

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPW PKS, Mallarangan Tutu sangat menyesalkan kelima orang tersebut. Ia menilai cara-cara yang dilakukannya adalah pola yang tidak mendidik dan bermartabat.

“Sampai kapan masyarakat disuguhkan cara-cara meraih simpati dengan dengan bagi-bagi sembako seperti ini?. Kasihan rakyat kalau selalu begini. Ini bentuk kepanikan dan ini Cara-cara yang sangat hina,” tegas Mallarangang Tutu.

Olehnya dia berharap agar aparat segerah menindaki dengan tegas praktek yang duduga membagikan sembako itu. “Tak bisa lagi dibiarkan, tegakkan hukum. Kami akan mengawal pelanggaran serius ini,” tutupnya.(*)


BACA JUGA