
Danny Puji Golkar Jaga Estetika Pemasangan Baliho
Makassar, GoSulsel.com – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, melayangkan pujiannya kepada partai Golkar usai melaksanakan sholat subuh berjamaah di Anjungan Pantai Losari, Minggu (26/3/2017).
Di hadapan petinggi partai beringin yang sempat hadir, yakni Ketua DPRD Makassar Farouk M Betta, Ketua Komisi A Abd Wahab Tahir, Rahman Pina serta Ketua DPD Partai Golkar Sulsel, Nurdin Halid.

Danny menyampaikan, bahwa partai Golkar mampu menjaga estetika kota dalam hal pemasangan baliho dan atribut partai.
“Partai pimpinan NH di Sulsel mampu bersinergi dengan pemerintah kota menjaga keindahan dan estetika kota dalam hal pemasangan baliho dan atribut partai lainnya,” imbuhnya.
Selain petinggi Golkar, Gerakan Makassar Sholat Subuh Berjamaah (GMSSB) yang menjadi agenda rutin Pemkot, juga di hadiri legislator Iqbal Jalil ‘Ije’.
Dalam ceramahnya, Ustad Ije mengajak seluruh jamaah shalat Subuh selalu berikhtiar dan berbuat kebajikan karena tak seorang pun yang sempurna di dunia ini. (*)