Hari Ketiga GIIAS Makassar 2017, Pengunjung Tercatat 11.410

Minggu, 14 Mei 2017 | 20:45 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Berdasarkan hasil penjualan tiket masuk hingga Jumat, 12 Mei 2017, sejumlah 11.410 pengunjung telah menghadiri dan meramaikan Pameran GIIAS Makassar Auto Show 2017. Target 25.000 pengunjung diharapkan bisa tercapai pada dua hari terakhir pameran.

Dengan total luas area pameran mencapai 6.350 m², GIIAS Makassar Auto Show 2017 menghadirkan sejumlah brand-brand unggulan yang turut meramaikan pameran kali ini, baik dari kategori Passenger Cars maupun Commercial Cars.

pt-vale-indonesia

GIIAS Makassar Auto Show 2016, telah mencatatkan dukungan dari 10 brand Agen Pemegang Merek (APM) Indonesia, yang meliputi 9 passenger cars yakni Daihatsu, Honda, Isuzu Jeep, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, Mitsubishi Motors, dan Toyota. Sementara peserta commercial vehicle adalah Mercedes-Benz Truck.

Secara keseluruhan, area pameran GIIAS Makassar Auto Show tahun ini yang masih tetap menggunakan lokasi Four Points by Sheraton Hotel dibikin lebih atraktif dan menarik, agar sesuai dengan  image barunya sebagai pameran kelas internasional.

“Kami yakin strategi ini akan memberikan nilai lebih bagi para APM peserta dalam menampilkan produk-produk terbarunya. Kami berharap konsep pameran yang baru ini juga akan memuaskan semua pihak yang terlibat di dalamnya,” kata Director ONE-Event selaku Project Director Rangkaian GIIAS 2017, Yusuf Karim Ungsi.

Setelah membuka rangkaian Pameran otomotifnya di Makassar, GAIKINDO akan melanjutkan rangkaian kegiatan GIIAS 2017 yang akan berlangsung pada tanggal 10-20 Agustus di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, Surabaya pada tanggal 20-24 Oktober 2017, Samarinda pada tanggal 25-29 Oktober 2017 dan ditutup di Medan pada tanggal 22-26 November 2017. (*)


BACA JUGA