Pameran Teknologi dan Panen Raya Ramaikan Hakteknas 2017

Kamis, 18 Mei 2017 | 20:13 Wita - Editor: adyn - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Panitia pelaksana Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke 22 yang akan dipusatkan di Makassar pada bulan Oktober mendatang terus melakukan persiapan. Dalam waktu dekat ini akan dilakukan launching Hakteknas di Pelabuhan Rakyat Paotere (16/6/2017).

Dirjen Penguatan Inovasi Kemenristek Dikti, Jumain Appe selaku ketua umum panitia pelaksana mengatakan ini untuk pertama kalinya Haktenas digelar di luar pulau Jawa. Acara ini akan dihadiri langsung oleh Presiden Joko Widodo.

pt-vale-indonesia

“Tema tahun ini adalah ‘Pembangunan Maritim Berbasis Pengetahuan’ makanya kita laksanakan di Center Point of Indonesia. Karena akan menampilkan beberapa penemuan khusus di bidang kelautan dan perikanan,” katanya, usai rapat koordinasi steering committee di Hotel Arya Duta, Kamis (18/5/2017).

Kepala Balitbanda Sulsel, Muh Firda menambahkan dalam acara lounching di Paotere nanti. Panitia akan membagikan 22 unit mesin kapal kepada nelayan sekitar.

Masih dalam rangkaian Hakteknas, panitia bersama beberapa kelompok petani telah melakukan tanam serentak di 24 kabupaten/kota. Hasil tanam ini akan dipanen saat puncak perayaan di bulan Agustus mendatang.

“Dengan menggunakan benih unggul ini, akan dihasilkan 10-12 ton hektar dari biasanya 5-7 ton saja. Kita agendakan Presiden Jokowi akan melakukan panen perdana di salah satu titik. Sekaligus memberi nama untuk varietas ini,” tambahnya.

Panitia juga telah melakukan pengukuran bagi 30 orang disabilitas untuk mendapatkan kaki palsu buatan Sugeng. Ditargetkan proses pengerjaan kaki-kaki palsu ini selesai satu bulan mendatang.

Panitia merancang pameran teknologi dan inovasi tanggal 9-13 Agustus mendatang di CPI. Selain itu, masih banyak kegiatan lain yang akan dikemas dalam Hakteknas kali ini, seperti kongres nasional maritim oleh Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Indonesia.


BACA JUGA