Ilustrasi Idul Adha. (Ilustrasi: Muhammad Iswandi/gosulsel.com).
#

Pemkab Maros Qurban 35 Ekor Sapi

Rabu, 30 Agustus 2017 | 19:51 Wita - Editor: adyn - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

Maros, Gosulsel.com – Pemerintah Kabupaten Maros akan berkurban sebanyak 35 Ekor Sapi. Hal tersebut disampaikan Kabag Humas Pemkab Maros Andi Darmawati saat wawancara, Rabu (30/08/2017).

“Ini sudah menjadi program tahunan pemkab Maros yang intinya saling berbagi dengan sesama,” katanya.

pt-vale-indonesia

Menurutunya, daging kurban tersebut akan diberikan kepada fakir miskin, panti asuhan, kaum duafa dan warga kurang mampu di Maros.

“Kita akan menyediakan kupon kemudian akan mendapatkan daging masing-masing satu kilogram dari penukaran kopun tersebut,” tambahnya.

Sapi Qurban tersebut, nantinya akan dipotong di rumah jabatan Bupati Maros setelah perayaan Idul Adha.


BACA JUGA