Berusaha Kabur, Pencuri di Sinjai Didor di Kedua Betisnya

Minggu, 10 September 2017 | 14:42 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Fajrin Amnur - GoSulsel.com

Sinjai, GoSulsel.com – Pelaku pencurian dengan pemberatan (Curat) berhasil ditangkap di Kompleks Bulo-bulo Timur, Kabupaten Sinjai pada Sabtu (9/9/2017) kemarin sekitar pukul 23:30 Wita.

Pelaku Curat ini sebanyak 4 orang yakni Kahar bin Karim (23), Saeni bin Dg Panda (16), Arfa binti Rabiah (17) dan Anas bin Syamsudin (13) yang beroperasi di 6 lokasi di Sinjai diantaranya Jalan Persatuan Raya di Samping Rujab Bupati Sinjai, Jalan Persatuan Raya di depan Wisma Hawai, Gedung Pertemuan Kab Sinjai, Jalan Agus Salim, Jalan Sam Ratulangi dan Kantor Sinjai TV.

pt-vale-indonesia

“Mereka berempat memang sudah jadi targetan kami, dan kami mendapatkan informasi pelaku dari masyarakat. Kemudian kami berangkat kesana,” ungkap Kapolres Sinjai AKBP Ardiansyah, Minggu (10/9/2017).

Tetapi pelaku Kahar bin Karim (23), mencoba kabur dalam proses penagkapan. Sehingga pihak Polres Sinjai terpaksa mengeluarkan timah panas di kedua betisnya.

“Salah satu pelaku tidak kooperatif dalam proses penangkapan, sehingga kami terpaksa melakukan tindakan tegas terhadap pelaku. Setelah petugas melakukan tembakan peringatan,” lanjutnya.

Setelah pelaku tersebut dilumpuhkan, pelaku langsung dibawa ke RSUD Sinjai untuk mendapatkan perawatan medis. Bersama pelaku, pihak Polres Sinjai juga mengamankan barang bukti berupa Kabel genset, Kabel lampu jalan, dan 1 buah gergaji. (*)


BACA JUGA