#

IYL-Cakka Cetak Rekor di Indonesia, Dukungan Terbanyak di Independen

Rabu, 29 November 2017 | 18:26 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Baharuddin - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – Pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) mencetak rekor di jalur perseorangan atau independen di Indonesia.

Pasalnya, semenjak ada jalur perseorangan dibuka di pilkada langsung, duet yang dikenal komitmen ini tercatat paling banyak memasukkan berkas dukungan KTP ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

pt-vale-indonesia

Khusus untuk Pilkada 2018 mendatang, baik Pilgub maupun pilkada kabupaten/kota se-Indonesia, hanya pasangan IYL-Cakka yang jumlah dukungannya untuk di verifikasi menghampiri angka 700 ribu dari 1 juta berkas dukungan yang diserahkan.

Bahkan, dari 12 pasangan yang meminati jalur perseorangan untuk Pilgub di 17 provinsi yang menggelar pemilihan secara bersamaan, jumlah dukungan IYL-Cakka yang lolos untuk di verifikasi, rata-rata dua kali lipat dibanding kandidat gubernur lainnya di provinsi lain.

Berdasarkan hasil pleno KPU, dari 12 pasangan peminat perseorangan, hanya tiga yang memenuhi syarat untuk ditingkatkan ke tahap verifikasi, sesuai yang tercantum di web KPU.

Mereka adalah, IYL-Cakka dengan total dukungan yang di verifikasi sekira 686.000. Pasangan Kartius-Pensong (Kalbar) 309.843. Pasangan M Ali Bin Dachlan (NTB) 315.426.

Sementara yang dinyatakan ditolak, yakni Dianul Hayezi-Sri Sudarjo (NTB), Abd Hakim-Suminggah (NTB), Ahmad Rusni-M Nur (NTB), Wa Ode Nurhayati-Andri Darmawan (Sultra), Christofel Bagaisar-Lasius Bobsen (NTT), Herman Adrian-Abdullah (Maluku), Yamin T-Basri Amal (Malut), Suriyati-Natsir (Malut), Imam Siswanto-Anton Piga (Malut).

Ketua Tim Pemenangan Rumah Kita IYL-Cakka, Bahar Ngitung mengatakan, pasca hasil pleno KPU, pihaknya menginstruksikan kepada semua tim dan relawan untuk mengawal proses verifikasi administrasi dan faktual.(*)


BACA JUGA