
#Pilgub Sulsel
Pleno Rekapitulasi Dukungan Perseorangan KPU Sulsel Berlangsung Ketat
Makassar, Gosulsel.com — Rapat pleno terbuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan (Sulsel) dalam rangka rekapitulasi syarat dukungan pasangan calon perseorangan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan tahun 2018 berlangsung dengan ketat dan tertib.
Kegiatan ini dilaksanakan di Ball Room Sandeq, Hotel Clarion, Jln AP Pettarani, Makassar, pada Selasa malam (02/01/2018).

Komisioner KPU Sulsel, Khaerul Mannan mengatakan, ada beberapa poin yang perlu diperhatikan oleh peserta rapat untuk menyukseskan kegiatan ini.
“Kita ingin semua proses rangkaian bisa berjalan lancar, khidmat dan sukses,” kata Khaerul Mannan yang dipercaya memimpin rapat.
Ditegaskannya, hingga seluruh proses rekapitukasi dukungan selesai, semuanya akan dilaksanakan secara bersama-sama, yakni dari unsur KPU Kabupaten/Kota, Panwaslu Kabupaten/Kota, Bawaslu Sulsel dan tim pasangan calon independen, Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka).
“Proses dan prosedur tata cara yang akan kita lakukan sesuai dengan pleno KPU Sulsel, maka kami akan memberikan kesempatan secara berturut-turut kepada KPU 24 Kabupaten/Kota untuk mempresentasekan sesuai hasil rekapitulasi,” ucapnya.
Setelah disampaikan secara berurutan oleh KPU Kabupaten/Kota, maka pihaknya juga akan memberikan kesempatan kepada tim pasangan calon untuk memberikan tanggapan, begitu juga dengan Bawaslu Sulsel.