Pramuka UIN Makassar Perkenalkan Coto di Riau

Rabu, 09 Mei 2018 | 19:35 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

Pekanbaru, Gosulsel.com – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar memperkenalkan salah satu makanan khas Makassar yakni Coto di Pekanbaru, Provinsi Riau, Rabu (9/5/2018).

Makanan yang berbahan dasar daging tersebut di perkenalkan pada acara kuliner nusantara di Perkemahan Wirakarya Perguruan Tinggi Keagamaan (PW PTK) ke IV di Riau. PW PTK merupakan ajang dua tahunan untuk mempertemukan seluruh pramuka Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (PTAIN) seleuruh Indonesia.

pt-vale-indonesia

Ketua umum UKM Pramuka UIN Alauddin Makassar, Nurwahidah mengungkapkan bahwa mereka memilih Coto untuk ditampilkan pada ajang Kuliner Nusantara karena makanan khas Makassar yang satu ini sangat disukai oleh masyarakat Makassar.

“Kami sengaja memilih Coto Makassar untuk dipamerkan di sini karena makanan ini merupakan makanan tradisional dari makkassar yang sangat enak dan disukai oleh banyak orang yang terbuat dari bahan dasar daging,” katanya via telepon.

Nunu sapaannya juga berharap dengan ada kuliner nusantara ini dapat menjadikan makanan khas Makassar yang satu ini dapat dikenal diseluruh Indonesia. Selain itu, ia juga berharap generasi sekarang lebih mencinati makanan-makanan tradisional khususnya yang ada di Makassar.

“Semoga dengan penyajian Coto Makkassar maka kita tetap mencintai makanan tradisional dari Makassar tanpa melupakan makanan lainnya. Dan Semoga kita tetap mencintai makanan khas dari daerah kita masing-masing dan tetap terjaga budaya kita,” harapnya yang juga mahasiswi Keperawatan UIN Alauddin Makassar tersebut. (*)


BACA JUGA