#

3 Siswi Wakili Dishub Sulsel pada Pemilihan Pelopor Keselamatan

Jumat, 03 Agustus 2018 | 10:02 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Dinas Perhubungan (Dishub) Sulsel akhirnya mengeluarkan 3 nama yang akan ikut pada pemilihan pelajar pelopor keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan ke tingkat nasional.

Ketiga siswi yakni, Putri Indah Ramadhan dari SMK Negeri 8 Makassar dengan total nilai 163.5, Zahra Nabila Adistya Haryanto dari SMA Negeri 1 Maros dengan nilai 158.8, dan Putri Handayani dari SMK Negeri 6 Makassar dengan total nilai 153.3.

pt-vale-indonesia

Sementara itu, Kepela UPTD Wilayah Pare, Ir. Arifin Rapi MM yang memberikan sambutan sebelum menutup kegiatan mengungkapkan bahwa seluruh peserta pemilihan pelajar pelopor keselamatan yang tidak terpilih agar tidak berkecil hati.

“Kalau saya melihat dari 23 perserta ini semuanya juara. Ini hanya sekadar simbol yang belum mendapat juara itu juga bagian keberhasilan, keberhasilan yang tertunda. Jangan berkecil hati jadikan ini untuk memotifasi kalau ada kegiatan kedepannya,”katanya.

Ia juga berharap, kedepannya seluruh peserta baik yang terpilih mewakili Dishub Sulsel ketingkat nasional maupun yang belum terpilih agar tetap menjadi pelopor keselamatan di sekolah dan lingkungan sosial masing – masing.

“Saya berharap bahwa melalui kegiatan ini penyampaian materi kegiatan kita ini kepada masyarakan itu tersampaikan. Tentunya saya berharap penyampaiannya melalui adik – adik yang hadir di sini,” harapnya.

Sementara itu, Putri Indah Ramadhan sebagai juara 1 yang diberi kesempatan menyampaikan sepata kata, mengungkapkan bahwa ia tak menyangka jika akan terpilih. Menurutnya, ia mengikuti kegiatan tersebut tanpa ada persiapan yang cukup serius. Namun ia tetap akan berusaha memberikan yang terbaik untuk Sulsel di tingkat nasional.

“Jujur saya tidak menyangka akan mendapat juara karena saya datang kesini tanpa persiapnan. Saya juga ucapkan terimah kasih kepada panitia dan juri yang telah memberikan kepercayaan ini untuk mewakili Sulsel. Tapi saya akan tetap mengikuti arahan selanjutnya dan tentunya siap memberikan yang terbaik untuk Sulsel,”katanya. (*)


BACA JUGA