Pesan Bupati Adnan ke Paskibraka Gowa: Saya Bangga Terhadap Kalian

Sabtu, 18 Agustus 2018 | 17:53 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Gowa, GoSulsel.com – Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Gowa sukses mengibarkan sang pusaka merah putih di perayaan HUT ke 73 RI, 17 Agustus 2018, kemarin.

Seluruh rangkaian upacara, mulai pengibaran bendera, penurunan bendera hingga puncak malam ramah tamah berjalan sukses. kegiatan ini tidak terlepas dari campur tangan Paskibraka Gowa.

pt-vale-indonesia

Atas kerja keras itu, Paskibraka Gowa mendapat apresiasi khusus dari Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsa. Pada sambutannya pada puncak malam ramah tama kemarin, Adnan menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran Paskibraka.

“Terkhusus kepada adik-adik Paskibraka, beserta pelatih, pendamping dan Abdi Merah Putih (AMP), saya ucapkan terimakasih dan penghargaan atas pengibaran bendera yang berjalan dengan sukses dan sempurna,” kata Adnan disambut tepuk tangan ribuan peserta.

Adnan mengaku bangga dengan Paskibraka Gowa. Dia mendoakan, dengan semangat kemerdekaan yang dimiliki, Paskibraka bisa menjadi generasi pemimpin masa depan.

“Saya bangga terhadap kalian, belajarlah dengan baik, semoga kalian bisa menjadi pemimpin – pemimpin daerah ini ke depan. Amin ya Rabbal Alamin,” tandasnya.(*)


BACA JUGA