Ketua BAZNAS Bulukumba Sebut Rp 13,6 Miliar Uang Berputar Melalui Ibadah Kurban

Rabu, 22 Agustus 2018 | 21:23 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Kontributor: Asmaun - Gosulsel.com

Bulukumba, GoSulsel.com — Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bulukumba Ustad Muhammad Yusuf Shandy mengatakan, lewat momentum ibadah kurban tahun ini uang yang berputar di Bulukumba mencapai Rp 13,6 miliar dalam beberapa hari terakhir. 

Jumlah tersebut didasarkan pada jumlah hewan kurban yang didata lewat kantor Kemenag Bulukumba yang dihimpun dari kantor KUA se-Kabupaten Bulukumba dimana jumlah hewan kurban tahun ini sebanyak 1.530 ekor. 

pt-vale-indonesia

“Jumlah tersebut memberikan dampak ekonomi yang positif bagi warga Bulukumba, khususnya bagi pedagang dan peternak. Ini sangat baik dan positif bagi ekonomi kita,” ucapnya, Rabu (22/8/2018). 

Menurutnya, ibadah kurban memberikan kontribusi yang sangat luar biasa untuk perkembangan ekonomi warga, baik bagi yang berkurban maupun penyedia hewan kurban. Jumlah tersebut jauh lebih tinggi ketimbang perolehan dana zakat fitrah setiap bulan Ramadhan.

Karenanya, dia berharap ke depan Bulukumba dapat memiliki semacam kampung ternak, khusus menyediakan hewan kurban, kambing aqiqah dan lainnya, guna memenuhi kebutuhan masyarakat luas. 

“Dengan begitu, banyak peternak yang akan tertolong, perputaran uang antara para peternak dan orang kaya pun akan semakin menggeliat,” cetusnya. (*)


BACA JUGA