Unibos Makassar Kukuhkan 1.515 Maba

Senin, 03 September 2018 | 16:22 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Indra Ahmad - Go Cakrawala

Makassar,GoSuksel.com – Universitas Bosowa (Unibos) Makassar, menerima secara resmi dan mengukuhkan 1.515 Mahasiswa Baru (Maba) Tahun Akademik 2019 di Balai Sidang 45 Makassar, Senin (3/9/2018). 

Jumlah Maba yang dikukuhka tersebut dari 2.500 pendaftar yang berasal dari Sembilan Fakultas dan Program Pacasarjana. 

pt-vale-indonesia

Mengangkat tema Basic Character and Study Skill (BCSS) Dalam Era Revolusi Industri 4.0, Unibos mengisi penerimaan maba yang akan berlangsung 3-4 September 2018 ini dengan beberapa talkshow.

Termasuk Talkshow Start Up 4.0 dari Grab dan Mall Sampah yang ditujukan untuk memotivasi minat bakat mahasiswa dalam pengembangan bisnis berbasis Teknologi Informasi. 

Rektor Unibos, Prof. Saleh Pallu mengungkapkan harapan untuk para maba Unibos agar mampu menjadi pewujud Empat Pilar Unibos. 

“Seperti berwawasan global, berjiwa entrepreneurship, mampu menguasai IT dan menjadi tokoh nasional. Sehingga Unibos tidak hanya mewujudkan perguruan tinggi yang unggul tetapi juga mampu menciptakan luaran yang memberi perubahan bagi kemajuan bangsa dan negara,” tutur Rektor Unibos.

Prof Saleh Pallu berharap mahasiswa dapat bergembira, bisa menjalani proses kuliah dengan baik hingga kelak dikukuhkan tepat waktu menjadi alumni Unibos.

“Sebab mahasiswa dalam perguruan tinggi ini lah yang akan menjadi pemimpin kelak dan menjadi penerus bangsa yang handal,”pungkasnya. (*)

Tags:

BACA JUGA