Kepala Bidang (Kabid) Pelayaran Dishub Sulsel, Arafah
#

Sejumlah Kabupaten/Kota di Sulsel Terima Bantuan 15 Kapal Perla

Rabu, 17 Oktober 2018 | 14:04 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Kabar baik datang dari sistem transportaai laut di Sulsel. Sejumlah kabupaten / Kota bakal terima kapal pelayaran rakyat (Perla). Hal itu diungkapkan oleh Kepala Bidang (Kabid) Pelayaran Dishub Sulsel, Muh Arafah Palu, Rabu (17/10/2018).

“Insya Allah kita akan terima kapal perla sekitar 15 unit dari kementrian Perhububugan. Dari 130 untuk seluruh Indonesia, Sulsel dapat sekitar 15 unit,” katanya.

pt-vale-indonesia

Lanjutnya, sekitar 15 kapal tersebut rencana akan diserahkan ke beberapa Kabupaten/Kota pada tahun 2019 mendatang bulan Februari-Maret.

Namun menurut Arafah, jumlah tersebut masih bisa bertambah. “Kemungkinan masih bisa bertambah, tinggal bagaimana kita mengkomunikasi ke kementrian,” tambahnya.

Ia juga berharap dengan adanya kapal perla dari Kementrian yang memiliki kapasitas 35 GT dan bisa mengangkut sekitar 24 penumpang dan barang tersebut dapat meningkatkan pelayanan transportasi laut di Sulsel.(*)


BACA JUGA