Hamzah Hamid, Anggota DPRD Kota Makassar dan Ketua PAN Makassar
#

Berbeda Dengan Hanura, PAN Imbau Kader Jangan Jadikan Uang Satu-satunya Jalan Menang Pileg

Jumat, 30 November 2018 | 10:26 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Makassar berbeda pehaman dengan Hanura dalam memenagkan Pileg 2019 mendatang. Jika Hanura menegaskan bahwa diperlukan uang banyak, maka PAN malah menilai uang bukanlah satu-satunya jalan untuk duduk diparlemen.

Olehnya ketua DPD PAN Kota Makassar, Hamzah Hamid menghimbau kepada semua Caleg untuk tetap intens turun kelapangan dalam bentuk kampanye silaturahmi.

pt-vale-indonesia

Soal biaya politik, menurutnya urusan belakang. Dia menegaskan Caleg PAN harus menjadi pioner politik partisipan.

“Harus turun ke masyarakat, bekerja dan mendengarkan harapan masyarakat ke depan. Bukan uang yang utama, pokoknya harus bekerja,” tegas legislator DPRD Kota Makassar ini, Jumat (30/11/2018).

Meski begitu, dia tidak menpepis bahwa dana kampanye memang diperlukan. Hanya saja, kata dia bukan uang banyak yang menentukan.

“Kalau uang jadi jaminan, maka jadi semua anak pejabat dan pengusaha anggota dewan,” tuturnya.

Bahkan, kata dia, di PAN partai yang menyiapkan biasa saksi. Untuk perekrutan saksi, diserahkan ke pengurus DPD masing-masing.(*)


BACA JUGA