Pisang Tiramisu di Pisang Pukul Gowa

Yuk Cicipi Enaknya Pisang Dibalur Cokelat Lumer dan Tiramisu Ala Pisang Pukul Gowa

Kamis, 21 Februari 2019 | 11:10 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Nurfadillah Amir - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Memiliki usaha merupakan impian banyak orang. Begitupula bagi banyak perempuan muda yang memilih membuka usaha sambil kuliah.

Di era milenial ini, membuka usaha tidak pandang usia. Seperti yang dilakukan dua orang bersaudara yang terbilang masih berusia cukup muda ini, mampu sukses dengan modal nekat dan usaha. Salah satu toko yang berhasil mereka dirikan bernama Pisang Pukul Gowa.

pt-vale-indonesia

Nur Asiah dan Nur Aisyah mampu menyukseskan usaha mereka menggunakan wadah media sosial. Dengan jasa pengantaran, mereka dapat menggaet pelanggan. Terbukti, usaha yang didirikan sejak 5 desember 2018 ini telah dikenal beberapa kalangan.

Pisang Cokelat di Pisang Pukul Gowa

Tak muluk-muluk, dengan modal Rp 200.000 mereka mampu mengoperasikan usaha Pisang Pukul tersebut, setelah beroperasi selama 2 bulan lebih Pisang Pukul Gowa sudah mnghasilkan omzet kurang lebih Rp2 juta lebih.

Tim marketing Pisang Pukul Gowa, Rini mengatakan, sangat bangga dengan pemikiran kedua wanita muda itu. Selain mampu keluar dari zona nyaman, mereka juga sudah mampu mengembangkan usahanya dengan membuat berbagai varian rasa.

“Saya mengaku sangat bangga, karena mereka mampu membuat usaha yang sampai sekarang sudah dikenal di beberapa kalangan, meskipun dulu cuma kecil-kecilan,” ungkapnya, Rabu (20/2/2019).

Halaman:

BACA JUGA