Supriadi

Pemuda Bulukumba Wakili Indonesia Timur pada Konferensi Majelis Pemuda Asean

Kamis, 14 Maret 2019 | 22:58 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

BULUKUMBA, GOSULSEL.COM – Abdi Merah Putih (AMP) memberikan apresiasi terhadap Supriadi, salah satu peserta yang lolos pada Konferensi Majelis Pemuda Asean atau Asean Muslimin Student Association (AMSA).

Supriadi adalah warga Bulukumba yang mewakili Indonesia Timur pada Majelis Konferensi Pemuda Asean. Apresiasi itu disampaikan oleh Korwil AMP, Akbar Poteng.

pt-vale-indonesia

“Kebanggaan tersendiri bagi saya sebagai putra daerah Bulukumba, karena saudara kita Supriadi bisa serta mampu membuktikan dirinya lolos di Konferensi Majelis Pemuda Asean,” kata Akbar Poteng, Kamis (14/3/2019).

Akbar mengatakan, Supriasi mesti diapresiasi dan disupport, karena dia tidak hanya membanggakan diri dan keluarganya saja akan tetapi juga membanggakan kota kelahirannya yaitu Kota Panrita Lopi, Bulukumba.

“Perlu diketahui bersama Supriadi ini ikut seleksi pertukaran Pemuda Antar Negara. Alhamdulillah lolos tahap pertama mewakili Indonesia Timur,” kata Akbar.

Olehnya, dia berharap agar pemerintah daerah memberikan sedikit perhatian terhadap Supriadi.

“Harapan saya Pemkab Bulukumba memberikan support dan dukungan terhadap saudara Supriadi,” katanya.(*)


BACA JUGA