#Bulukumba
Andi Nain ke Kader PAN: Euforia Pilkada 2020 Jangan Ganggu Tugas Pokok Kita
MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bulukumba, Andi Zulkarnain Pangki meminta kepada seluruh kader PAN, khususnya anggota DPRD dari Fraksi PAN untun tidak terlalu jauh terlena efuoria jelang Pilkada serentak tahun 2020.
Andi Nain, sapaan akrabnya menegaskan tidak jadi masalah untuk mempersiapkan diri untuk menyambut Pilkada 2020, tapi tigas utama dan tugas pokok tidak boleh terabaikan, khususnya legislator PAN.
“Pilkada masih jauh, tapi jika ada euforia itu harus kita maklumi. Cuma saya imbau dan sampaikan kepada kader PAN khususnya anggota DPRD dari Fraksi PAN untuk tidak mengabaikan tugas pokonya sebagai wakil rakyat,” kata Andi Nain, Kamis (1/8/2019).
Wakil Ketua DPRD Bulukumba ini melanjutkan, sebagai politisi memang sangat wajar jika Pilkada 2020 menjadi magnet untuk memiliki persiapan. Hanya saja bagi Andi Nain, sebagai wakil rakyat harus cerdas membagi waktu.
“Apalagi yang kader partai, kalau tidak ada niat menjadi kontestan, tidak usah memiliki euforia berlebihan hingga melupakan tugas utama dan misi kita. Kemana partai, sudah pasti di situ kita akan mendukung,” ujarnya.
Disinggung soal usungan PAN di Pilkada nanti, dia menegaskan bahwa hingga saat ini belum ada proses penjaringan yang berjalan. Akan tetapi dia memastikan PAN akan mengusung kader.
“Kita prioritaskan kader, mau 01 atau 02 itu nanti kita lihat,” tandasnya.(*)