sumber: internet

Hujan Ringan Hingga Sedang Potensi Guyur Sulsel

Senin, 23 Desember 2019 | 09:02 Wita - Editor: Muhammad Fardi - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika BMKG memprediksi hujan ringan hingga sedang berpotensi turun di wilayah Sulawesi Selatan hari ini, Senin (23/12/2019).

Seperti di pagi hari ini hampir seluruh wilayah Sulsel hujan ringan dan hujan sedang di wilayah Palopo, Belopa, Sengkang, Watampone dan Selayar. Kecuali berawan di wilayah Jeneponto, Bantaeng, Takalar, Gowa dan Makassar.

pt-vale-indonesia

Begitupun di siang hari nanti, seluruh wilayah Sulsel berpotensi hujan dengan intensitas ringan dan berpotensi hujan sedang di wilayah Barru, Watansoppeng, Pangkajene, Maros dan Makassar.

Sementara untuk malam hari nanti sebagian besar wilayah Sulsel berawan. kecuali di wilayah Masamba, Rantepao, Malili, Palopo, Belopa dan Watampone berpotensi hujan ringan

Begitupun dini hari besok, juga berpotensi hujan dengan intensitas ringan di beberapa wilayah Sulsel seperti Pare-Pare, Barru, Pangkajene, Maros, Makassar, Malili, Palopo dan Belopa.

Suhu udara : 19 sampai 31 °C, kelembapan udara : 70 sampai 95 persen dengan kecepatan angin : Barat Daya – Barat / 10 – 30 km/jam.(*)


BACA JUGA