#

Aparat Pemerintah dan Masyarakat Kompak Semprotkan Disinfektan di Desa Mattirowalie Bulukumba

Selasa, 31 Maret 2020 | 10:36 Wita - Editor: Muhammad Fardi - Reporter: Khaerul Fadli - Gosulsel.com

BULUKUMBA, GOSULSEL.COM – Kelompok masyarakat dan aparat pemerintah kompak melakukan penyemprotan disinfektan di Desa Mattirowalie, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Selasa (31/3/2020).

Mereka terdiri dari Pemerintah Desa Mattirowalie, Puskesmas Balibo, Babinkamtibmas, Babinsa, BPD dan Karang Taruna. Kegiatan ini di lakukan demi mencegahnya penularan Covid-19.

pt-vale-indonesia

Penyemprotan diprioritaskan di tempat-tempat umum dan sarana ibadah. Pengurus Karangtaruna Mattirowalie, Sule berharap agar penyemprotan disinfektan ini bisa memutus rantai penyebaran Corona Virus.

Sule menyampaikan,q pihaknya akan terus melakukan kegiatan seperti ini secara rutin di Desa Mattirowalie hingga wabah Covid-19 tersebut sudah tidak lagiĀ  mengintai masyarakat di Bulukumba.

“Insya Allah kami akan melakukan penyemprotan secara berkala, sampai benar wabah Covid-19 ini tidak lagi mengintai warga,” ucap Sule.

Dia juga berharao agar seluruh warga patuh pada imbauan pemerintah, dimana tidak keluar rumah jika tidak ada keperluan mendesak.

“Tetap sabar di rumah saja dulu. Melakukan social dan physical distancing,” ungkapnya.(*)


BACA JUGA