Gerindra Target Setengah Juta Masyarakat di Indonesia Divaksin Covid
GOWA, GOSULSEL.COM — Wabah Covid-19 yang belum berakhir telah membawa dampak besar di segala sektor kehidupan masyarakat. Baik secara ekonomi, sosial, pendidikan, hingga pemerintahan.
Untuk itu, sebagai salah satu upaya dan kontribusi dalam mencegah mewabahnya Covid-19, partai Gerindra menargetkan setengah juta masyarakat di seluruh Indonesia divaksin Covid-19 melalui sarana yang disiapkan oleh partai Gerindra.
Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani saat menghadiri vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan oleh Partai Gerindra Gowa di Jalan Hos Cokroaminoto, Sungguminasa, Sabtu (9/10/2021).
Menurutnya, program vaksinasi Covid-19 ini dilakukan karena partai Gerindra merasa musibah yang dihadapi yakni Covid-19 amat berat dampaknya.
“Karena itu kita semua berharap musibah ini segera berlalu. Caranya adalah, karena obat Covid sampai sekarang belum ditemukan, dunia mengatakan bahwa vaksinasi adalah cara mencegah mewabahnya Covid,” tuturnya.
“Maka dari itu, setiap ikhtiar yang dilakukan pemerintah dalam melakukan vaksinasi kepada masyarakat haruslah mendapatkan support dari semua pihak,” harapnya.
Sebab kata Ahmad Muzani, beban yang sangat berat ini akan berlalu jika kita bersatu, bekerjasama, dan bergotong royong. Oleh karena itu, sebagai bagian dari kekuatan partai terbesar nasional kedua, Gerindra merasa terpanggil untuk melakukan hal itu.
“Kesadaran itu kita tumbuhkan di provinsi, kabupaten, kecamatan bahkan hingga ke ranting-ranting partai Gerindra untuk melakukan vaksinasi,” katanya.
“Seperti yang kita hari ini di Gowa dan di Makassar. Dan seluruh di kabupaten di Indonesia akan kita lakukan,” sambungnya.
Program vaksinasi ini kata Ahmad Muzani dilaksanakan bekerjasama dengan kementerian kesehatan RI, TNI-Polri dalam menyediakan vaksin dan menyiapkan tenaga kesehatan.
“Saya ucapkan terimakasih kepada partai Gerindra Kabupaten Gowa, PAC dan DPC yang ada. Termasuk kepada anggota DPRD Gowa, Dinkes Gowa TNI-Polri, baik Polres maupun Kodim di Gowa atas support dan dukungannya terhadap pelaksanaan vaksinasi ini,” ujarnya.
Sementara itu, Sekretaris Partai Gerindra Sulawesi Selatan (Sulsel), Darmawangsyah Muin menyebutkan, khusus untuk di Kabupaten Gowa, partai Gerindra menargetkan 4 ribu dosis vaksin bagi masyarakat.
Hingga saat ini kata dia, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Gowa sudah mencapai 500 dosis. Dan hari ini, yang terserap itu 1.200 dosis vaksin.
“Insya Allah bulan depan dan setelahnya lagi kita akan lakukan vaksinasi kembali sehingga target kita bisa mencapai 4 ribu khusus Gerindra,” harapnya.(*)