Romahurmusiy memberi kuliah umum (Yuyun/gocakrawala)

Romi Harap Usungan PPP di 6 Daerah di Pilkada Sulsel Menang

Jumat, 11 September 2015 | 16:02 Wita - Editor: gun mashar -

Makassar, GoSulsel.com – Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) hasil Muktamar Surabaya, Muhammad Romahurmuziy, turun gunung menyemangati kader PPP dalam menghadapi Pilkada Sulsel. Dari 11 kabupaten yang gelar Pilkada, 6 daerah diantaranya ada usungan PPP.

“Kami mengusung calon di pilkada, karena kita melihat elektabilitasnya yang bagus, olehnya itu kita berharap bisa menang di 6 daerah itu,” Kata Romy, kepada wartawan di Hotel Singgasana Makassar, Jl Bontolempangan, Makassar, Jumat (11/09/2015).

pt-vale-indonesia

Romi mengatakan, kemenangan di enam daerah tersebut dapat menjadi modal utama PPP Sulsel, untuk menyongsong Pemilihan Legislator DPR RI dan DPRD di tahun 2019 akan datang.

Enam daerah yang diusung PPP diantaranya, Tenri Olle YL-Hairil Muin (Gowa), Basli Ali-Zainuddin (Selayar), Askar HL-Nawawi Burhan (Bulukumba), Lutfi Halide-Zulkarnaeng Soetomo (Soppeng), Husain Rasul-Sudirman (Maros) dan Arifin Junaidi-Abdullah Rahim (Luwu Utara).

“Kemenangan di Pilkada akan menambah perolehan kursi di DPR RI maupun di DPRD,” harapnya.

Diketahui, jumlah kursi PPP di DPR RI sebanyak 3 kursi, sedangkan di DPRD Provinsi Sulsel 7 kursi, 64 kursi di DPRD Kabupaten/kota.

Reporter: Nasruddin – Go Cakrawala


BACA JUGA