Pengusaha Lokal Demo Bupati, Begini Usulan Caketum HIPMI Sulsel
Hanya saja, seru Herman, pengusaha lokal juga jangan hanya mengandalkan status saja.
“Jangan mentang-mentang pengusaha lokal lalu menuntut terlalu banyak tanpa mempersiapkan diri untuk menjawab tantangan kekinian. Pengusaha lokal juga harus memacu diri untuk meningkatkan kualitas. Lebih profesional. Jangan hanya bertameng sebagai orang lokal,” kata Herman.
Pengusaha lokal dituntut lebih siap menjemput tantangan eksternal. Seperti pemberlakuan Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).
“Jika tidak pandai merespons positif tantangan MEA, percayalah akan tertinggal,” terangnya.
Sederet usulan ini dilontarkan Herman merespons demo masyarakat Bantaeng yang tergabung dalam Forum Pemerhati Masyarakat Pengusaha Bantaeng Kamis (21/7). Mereka protes karena terpuruknya nasib pengusaha lokal di Bantaeng.