(FOTO: Ketua DPD Hanura Sulsel, Ambo Dalle/Sabtu, 27 Agustus 2016/Muhammad Seilessy/GoSulsel.com)

Ketua Hanura Sulsel Marah Anggota Fraksi tak Hadiri Acara Temu Kader

Sabtu, 27 Agustus 2016 | 15:16 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Sulawesi Selatan Ambo Dalle emosi dan marah dalam acara temu kader partai Hanura Sulawesi Selatan.

Pasalnya acara yang wajib dihadiri oleh ketua DPC dan anggota fraksi Hanura DPRD Se Sulsel ini, namun sebagian besar dari mereka tidak hadir dalam acara tersebut.

pt-vale-indonesia

“Saya akan memberikan sanksi, karena mereka tidak menyadari bahwa duduk di DPRD karena partai ini,” tegas Ambo dihadapan pengurus DPP lainnya, di Hotel Phinisi, Makassar, Sabtu (27/8/2016).

Lanjut Dia, begitu hal dengan ketua DPC yang tidak hadir pihaknya akan memberikan sanksi. Namun Ia tidak menyebutkan sanksi apa yang akan diberikan kepada ketua DPC dan anggota DPRD Se Sulsel asal fraksi Hanura yang tidak hadir. Menurutnya ada sebanyak 60 anggota DPRD fraksi Hanura se Sulsel. Namun yang hadir hanya 40 orang.

“Saya akan berikan sanksi kepada 20 anggota DPR. Ketua DPC yang baru terpilih juga mulai melawan,” ungkapnya.


BACA JUGA