Hanura Sulsel Segera Pilih Ketua Baru
MAKASAR, GOSULSEL.COM — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Provinsi Sulawesi Selatan rencana akan menggelar Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub), pada tanggal 7 Juli 2017 mendatang. Hal ini dikatakan oleh Ketua DPC Hanura Kota Makassar, HM Yunus saat ditemui di ruangan kerjanya di DPRD Kota Makassar, Senin (5/6/2017).
Yunus mengatakan bahwa, jadwal tersebut berdasarkan kesepakatan saat Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Hanura beberapa saat lalu. Dibeberkan juga l, yang menjadi Ketua Panitia Musdalub, yakni Imbar Ismail, Ketua Fraksi Hanura DPRD Sulsel.
“Sekarang kan sudah membuka pendaftaran dan nanti tanggal 7 Juli langsung digelar Musdalub,” kata Yunus.
Dia membeberkan, beberapa nama bakal calon Ketua Hanura Sulsel yang senter disebut-sebut, yakni Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan, Mantan Kapolda Sulsel Burhanuddin Andi, Plt Ketua Hanura Sulsel Bahar Ngitung dan Imbar Ismail.
“DPC Hanura Kota Makassar juga berharap agar pak Obama (Bahar Ngitung) masuk calon,” ucapnya.
Lebih jauh dia menjelaskan soal mekanisme pendaftaran bakal calon Ketua. Menurutnya semua pendaftar yang lolos berkas akan dikirim ke DPP untuk selanjutkan diterbitkan SK calon Ketua untuk dipilih pimpinan DPC.
“Calon dikirim ke DPP baru di verifikasi khusus, nanti mendapatkan rekomendasi khusus dari Ketua DPD.. Yang menilai adalah DPP siapa saja yang direkomendasikan DPP memang itu akan kita pilih,” tuturnya.(*)