Tingkatkan Manajemen Kepegawaian, Ini Instruksi Cakka ke SKPD di Luwu
Belopa,GoSulsel.com – Meskipun tak menunjukkan kekesalannya secara langsung, Bupati Luwu, Andi Mudzakkar mewanti-wanti kepala SKPD agar tidak selalu mengatakan “oke-oke dan siap” ketika ditanyakan kinerjanya.
“Kalau kepala SKPD kan kalau ditanya, selalu bilang siap, oke pak bupati. Padahal jika ditelisik lebih dalam ternyata tidak demikian. Olehnya dalam kegiatan ini kami mengundang level sekretaris dan di bawahnya sebagai ujung tombak urusan administrasi di kantor, ” ungkap Mudzakkar.
Hal tersebut diungkapkan Mudzakkar saat membawakan sambutan pada Sosialisasi Manajemen Kepegawaiaan terkait Peraturan Pemerintab (PP) nomor 11 Tahun 2017 lingkup Pemerintah Kabupaten Luwu,
Acara yang dilaksanakan di Aula Badan Pengembagan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kabupaten Luwu, Selasa (19/9) ini, memang didominasi para pejabat setingkat sekretaris.
Hal itu menurut Mudzakkar, bertujuan agar proses administrasi khususnya masalah kepegawian di tingkap SKPD Masing-masing dapat berjalan baik khususnya manajemen kepegawaian ini.
“Manajemen ini sangat penting. Kejahatan pun jika dikelola baik, manajemennya bagus, akan leluasa bekerja dan hasilnya maksimal. Olehnya itu kiranya dalam sosialisasi ini benar-benar diperhatikan. Apa yang tidak jelas dipertanyakan,” imbaunya.
Mudzakkar berharap kiranya sosialisasi ini dipahami secara tuntas agar dapat berjalan dan diterapkan dalam lembaga masing-masing.
“Pahami secara tuntas. Ini akan memudahkan pelaksanaanya di lembaga SKPD masing-masing nantinya,” tutup Mudzakkar.(*)