Peringati Hari Ibu, Dinsos Gelar Festival Pa’Deko Lansia se-Kabupaten Gowa

Sabtu, 23 Desember 2017 | 19:11 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Afrilian Cahaya Putri - GoSulsel.com

Gowa, GoSulsel.com – Dalam rangka memperingati Hari Ibu, Dinas Sosial Kabupaten Gowa menggelar Festival Pa’Deko di lapangan Samayya, Desa Romang Loe, Kecamatan Bontomarannu, Gowa, Sabtu (23/12/2017).

Kegiatan dengan tema Pelestarian Budaya Lokal dan Pemberdayaan Lanjut Usia Tingkat Kabupaten Gowa, ini dihadiri oleh Asisten I Bidang Kesra dan Pemerintahan, H Marsuki, Asisten II dan Asisten III.

Festival yang diikuti oleh Delapan kecamatan di Kabupaten Gowa ini menyuguhkan tarian tradisional yakni Tari Pakarena Cilik dan Gandrang Bulo.

Kedelapan kecamatan yang ikut serta yakni Kecamatan Somba Opu, Patalassang, Bontomarannu, Bajeng, Pallangga, Bontonompo, Biringbulu, Barombong, Tompobulu.

Camat Bontomarannu Muh. Sabir, mengatakan, dengan adanya Festival Pa’Deko ini merupakan Budaya Orangtua dulu yang perlu di lestarikan. 

“Pa’ Deko ini merupakan suatu budaya dalam bentuk kesyukuran yang dilakukan pasca panen, dan tanpa adanya ibu-ibu acara ini tidak akan berjalan dengan baik,” jelasnya. 

Sementara itu, dalam kesempatan ini, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Syamsuddin  Bidol, berharap harapan Pelaksanaaan Pa’Deko ini menjadi ajang dalam pelestarian Budaya.

“Pemkab Gowa dalam pelaksanaan Pa’Deko ini berharap menjadi pelestarian budaya, selain itu menjaga Silaturahim antar warga dan antar kecamatan,” tutur Syamsuddin.

Lebih lanjut Syamsuddin mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap peduli dengan budaya lokal. Selain itu mampu membukakan Akses kepada masyarakat untuk melestarikan Budaya ini dengan cara memperkenalkan kepada generasi muda.

Berdasarkan hasil penilaian Juri, Dari ke Sembilan Kecamatan yang mengikuti Pa’ Deko, yang meraih juara Pertama yakni Tompobulu, Juara Kedua, Barombong, dan Juara Tiga, Bontonompo Selatan.(*)

pt-vale-indonesia

Tags:

BACA JUGA