Gelar Musyawarah, Jamaah An Nasir Tetapkan Awal Ramadan Senin Hari Ini
Gowa,Gosulsel.com – Jelang bulan suci Ramadhan jamaah An Nasir gelar musyawarah di Masjid kompleks pondok Jamaah An Nasir, Kelurahan Romang Lompoa, Kecamatan Bontomarannu, Gowa, Minggu (13/5/2018).
Musyawarah tersebut untuk membicarakan penentuan awal bulan suci Ramadhan 1439 H / 2018 H. Dalam musyawarag tersebut dipimpin langsung oleh Ustadz Lukman.
“Malam ini kita jadikan sebagai penentuan awal bulan Ramadhan,” katanya saat memimpin rapat.
Musyawarah yang dihadiri oleh sejumlah jamaah Annasir tersebut mendengarkan beberapa pemaparan ddari jamaah terkait hasil pengamatan dan hasil perhitungan bulan.
Setelah melalui diskusi yang cukup alot, dengan beberapa data dari tim pemantau hilal maupun hisab akhirnya jamaah An Nasir menetapkan awal Ramadan jatuh pada hari Senin tanggal 14 Mei 2018.
“Atas nama Jamaah An Nasir di pondok Mawang ini, kita akan menyambut Ramadan di hari Senin besok. Jadi kita sudah sahur besok menyambut Ramadan,” katanya sebelemu mengakhiri musayawawah.
Dalam menentukan awal ramadan Jamaah Annasir menggunakan metode perhitungan atau hisab, yaitu dengan menghitung hari-hari terbitnya bulan.
Selain perhitungan, Ustadz Lukman juga mengatakan dalam penentuan awal bulan Ramadan juga melakukan pengamatan terhadap tanda-tanda alam seperti awal bulan terbit, pertengahan bukan atau bulan purnama dan pasang air laut.(*)