#

Jawab Tudingan SEMMI Soal Gas LPG Naik, DPRD Sinjai Balik Salahkan Pengecer

Jumat, 10 Agustus 2018 | 17:23 Wita - Editor: Irwan AR -

Sinjai,gosulsel.com —Ketua komisi II DPRD Sinjai Abdul Salam Dg Bali menanggapi adanya tudingan dari serikat mahasiswa muslimin indonesia (SEMMI) Sinjai jika institusi DPRD Sinjai terkesan tidak fokus mengurusi persoalan adanya kelonjakan harga gas elpiji 3 Kg yang saat ini melambung di Sinjai.

Abdul salam mengaku pihak DPRD Sinjai sejauh ini telah melakukan koordinasi dengan Pertamina Provinsi untuk mencarikan akar permasalahan sehingga melambungnya harga gas elpiji 3 Kg dari harga Het 16 ribu ke harga saat ini dikisaran 25 ribu rupiah.

pt-vale-indonesia

“Persoalannya ada di tingkat pengecer yang menaikkan harga secara sepihak, masalahnya karna tidak adanya aturan yang mengatur jelas terkait harga ditingkat pengecer karna ini hanya sampai ke Agen dan pangkalan saja”Katanya.

Olehnya itu pihak DPRD Sinjai akan melakukan rapat kerja dengan instansi terkait dan mengundang agen agar bisa ada solusi yang dilahirkan untuk mengatasi persoalan ini.

“Hari senin (13/8) depan kita akan rapat kerja dengan mengundang semu yang terkait, ini penting agar masyarakat tidak lagi mengeluh persoalan harga yang saat ini melambung karna adanya permainan dari pengecer”Terangnya.(Izhar/kontributor Sinjai)


BACA JUGA