Warga Sulsel Tawarkan Bantuan Tempat Tinggal Untuk Korban Gempa Palu-Donggala

Senin, 01 Oktober 2018 | 22:35 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

Makassar, Gosulsel.com — Pasca gempa yang disertai tsunami yang terjadi di Palu dan Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah, sejumlah bantuan terus mengalir dari berbagai pihak khususnya dari warga Sulawesi Selatan (Sulsel).

Selain bantuan makanan, Obat-obatan, dan pakaian, warga Sulsel juga menawarkan bantuan tempat tinggal untuk para pengungsi korban gempa dan tsunami Palu-Donggala yang mengungsi ke Makassar.

pt-vale-indonesia

Sejumlah warga Sulsel menawarkan rumah mereka untuk dijadikan tempat tinggal bagi korban gempa yang mengungsi ke Makassar. Bahkan ada juga pemilik kos-kosan yang menawarkan untuk dijadikan tempat penampungan.

Salah seorang pemilik kos kosan, atas nama Dwi Purnama saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Senin (1/10/2018) malam mengatakan bahwa inisiatifnya untuk menggunakan kos kosannya karena merasa kasih melihat kondisi korban gempa.

“Awalnya karena ingin memang membantu korban gempa dan tsunami yang terjadi di Palu-Donggala,” katanya.

Namun saat ini kos kosan belum bisa digunakan lantaran pihak petugas belum mengizinkan untuk korban gempa mengungsi di daerah lain selain di asrama Haji Sudiang. Ini untuk pemerataan bantuan agar tidak terlalu jauh.

“Katanya di sana masih muat sampai ribuan orang, tapi kami tetap siap untuk menampung korban jika di sana (Asrama) tidak muat lagi. Dari pada tidak adaji yang tinggali, mending digunakan untuk membantu korban,” jelasnya.

Berikut beberapa tempat tinggal dan nomor kontak di Makassar dan Gowa yang bisa ditempati oleh pengungsi korban gempa dan tsunami Palu-Donggala.

Nama: Pak Doneto

Alamat: rajawali

No. Telepon:  08124181839

Kapasitas: 10 orang

 

Nama: Bu Dwi

Alamat: STTP GOWA dekat Kampus Teknik Unhas Gowa

No. Telepon: 081241226880

Kapasitas : 12 kamar (1 kamar bisa 2-3 orang)

 

Nama : Bu Sri indriaty

Alamat: Sudiang

Telp: 085322225578

Kapasitas: 5 orang

 

Nama: Sudarman

Alamat: BTP

No. Telepon: 0813540816891 / 085342882000 (WA)

Kapasitas: 10 orang

 

Nama: Syawaluddin Soadiq

Alamat: Jl. AP. Pettarani 5 No. 58 Makassar, siap menampung 6 orang 

No. Telepon: 085299188033/ 08124236295


BACA JUGA