Ketua Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Makassar, Nursani
#

Bawaslu Makassar Lakukan Penertiban, Tapi APK Liar Masih Banyak

Rabu, 09 Januari 2019 | 16:50 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Dugaan masih banyak calon anggota legislatif (caleg) ‘nakal’ di Kota Makassar bisa saja dibenarkan. Hal ini tercermin dari banyaknya alat peraga kampanye ‘liar’ di sejumlah ruas jalan protokol.

Meski dilarang, namun masih ada sejumlah caleg maupun timnya yang mengabaikan aturan itu.

pt-vale-indonesia

Berdasarkan pantauan di beberapa ruas jalan mulai dari Jalan Urip Sumoharjo, Jalan AP Pettarani hingga Jalan Sultan Alauddin, terlihat masih ada caleg yang terang-terangan memasang baliho yang tidak diperbolehkan. Sementara sebagian lainnya sudah ada yang diturunkan.

Ketua Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Makassar, Nursani tidak menepis hal itu. Dia mengaku sudah melakukan penertiban APK. Beberapa hari ke depan, pihaknya mengagendakan akan kembali melakukan penertiban.

“Per tanggal 4 kemarin itu, kami sudah instruksikan teman-teman Panwascam untuk segera melakukan penindakan terhadap APK-APK. Setelah itu akan dilakukan penertiban bersama setelah berkoordinasi dengan Satpol PP. Mungkin dalam waktu dekat ini sudah ada kecamatan yang melakukan penertiban,” kata Nursari, Rabu (9/1/2019).

Dia menambahkan, di beberapa kecamatan Panwascam telah melakukan penertiban, sebagian lainnya masih mengidentifikasi pelanggaran APK.

Dia mencontohkan Panwascam di Kecamatan Manggala telah melakukan penertiban APK melanggar, sementara Panwascam di Kecamatan Bontoala masih dalam tahapan menginvestigasi APK yang dianggap melanggar.

“Kalau soal melanggarnya, biarkan teman-teman kecamatan melakukan prosesnya dulu. Kalau misalnya dibilang melanggar tapi ternyata klarifikasi teman-teman kecamatan ternyata tidak, kan jadi kontra produktif,” tandasnya.(*)


BACA JUGA