Calon anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dari Partai Hanura, Andi Abdul Hakim menyapa masyarakat Timbuseng, Kabupaten Takalar, Selasa (15/1/2019)
#

Gaet Simpati Pemilih, Caleg Hanura Andi Hakim Janji Perjuangkan SIM Gratis

Selasa, 15 Januari 2019 | 23:25 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

TAKALAR, GOSULSEL.COM — Calon anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dari Partai Hanura, Andi Abdul Hakim menyapa masyarakat Timbuseng, Kabupaten Takalar. Dalam blusukannya, Andi Hakim menyerap keinginan masyarakat, Selasa (15/1/2019).

Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan salah satu programnya. Bantuan fasilitas pengadaan Surat Izin Mengendara (SIM) secara gratis dijanjikan Andi Hakim jika kelak terpilih sebagai anggota DPRD Sulsel.

pt-vale-indonesia

Dia menjelaslan, SIM adalah hal yang wajib dimiliki oleh warga negara Indonesia yang telah cukup umur dalam berkendara. Namun terkadang SIM ini oleh sebagian masyarakat urung untuk mengurusnya karena terkendala biaya proses pembuatannya. 

“Oleh karena itu, jika kami terpilih sebagai anggota DPRD Sulsel atas izin Allah SWT, maka salah satu program prioritas yang akan saya laksanakan adalah memfasilitasi pembuatan SIM secara gratis bagi masyarakat Gowa dan Takalar terkhusus bagi masyarakat yang mendukung dan memilih kami Insyaa Allah,” Andi Hakim.

Caleg daerah pemilihan (Dapil) III, meliputi Kabupaten Gowa dan Takalar ini berjanji akan memperjuangkan aspirasi masyarakat di DPRD Sulsel nanti, jika diberi amanah khususnya kepada masyarakat awam di bidang hukum.

“Saya melakukan blusukan karena saya juga ingin memberikan pendidikan politik kepada masyarakat. Blusukan selain menjaga silaturahmi juga ibadah hablun minannas. ‘Barang siapa menjaga hubungannya dengan Allah, maka Allah akan memudahkan urusannya dengan orang lain,” ucap Andi Hakim yang diketahui berprofesi sebagai advokat.(*)


BACA JUGA