Perayaan Imlek di Klenteng Xian Ma.

Hingga Malam Hari Danny Keliling Beri Ucapan Imlek ke Tokoh Tionghoa

Senin, 08 Februari 2016 | 23:10 Wita - Editor: gun mashar - Reporter: Evi Novitasari - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Sejak siang hingga malam hari, Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto masih keliling memberi ucapan selamat tahun baru imlek kepada warga Makassar yang merayakannya.

Beberapa tokoh Tinghoa disambanginya di kediaman masing-masing. Danny mengatakan bahwa Imlek merupakan momen yang baik untuk lebih mempererat persaudaraan kepada warga Makassar keturunan Tionghoa yang sejak dulu telah banyak berkontribusi terhadap perekonomian kota ini.

pt-vale-indonesia

“Saya berharap saudara-saudaraku keturunan Tionghoa terus memperbaiki kota kita baik secara sosial maupun ekonomi,” ucapnya saat bertandang ke kediaman Keluarga Besar Legislator Makassar berdarah Tionghoa Erick Horas, Jl Dr. Sutomo, Makassar, dalam rilis yang dikirimkan ke GoSulsel.com, Senin (8/2/2016).

Dari tempat tersebut ia menuju ke rumah Lau, Sebelumnya, Danny juga mengunjungi kediaman Ketua Walubi Sulsel, Yongris Lao, Deyong, Wiliyanto Tanta, dan John Tandiawan.

Dalam kunjungannya Danny banyak bercerita tentang rencana pembangunan pedestrian dan penataan PK5 yang dicanangkannya tahun 2016 ini.(*)


BACA JUGA