Chaidir Syam saat membuka kegiatan Pelatihan IT Komit Maros di SMK 1 Maros

Chaidir Syam Himbau Pelajar SMK 1 Maros Jauhi Narkotik

Kamis, 17 Maret 2016 | 16:55 Wita - Editor: adyn -

Maros, Gosulsel.com – Pemuda adalah penerus bangsa, hal inilah yang kemudian membuat Chaidir Syam, Ketua DPRD Maros, menyerukan ke pelajar SMK 1 Maros untuk menjauhi narkotik. Hal ini disampaikan saat membuka acara pelatihan IT Komit Maros yang dimulai hari ini, Kamis (17/03) dan berakhir Sabtu (18/03).

Lebih lanjut Dewan Pembina Komit ini mengatakan bahwa hampir 50% dari tahanan di Polsek Batangase adalah pemuda di usia remaja, mereka ditangkap karna terlibat kasus obat-obatan. “Generasi penerus bangsa ini adalah kalian, sehingga jauhi narkotik, itu tidak hanya menghancurkan masa depanmu tapi juga masa depan bangsa ini”, ujarnya.

pt-vale-indonesia

Shinta Yuliana, Ketua Osis SMK 1 Maros menyambut baik kegiatan ini, dirinya mewakili teman-temannya berharap dapat belajar banyak dari kegiatan ini.

Komit Maros sendiri adalah organisasi penggiat IT yang hingga kini tetap eksis dalam pengembangan sumber daya manusia khususnya para pelajar di Maros.


BACA JUGA