(Foto: Madu di Hutan lindung Bantimurung-Bulusaraung, Maros/Bachry Ilman/GoSulsel.com)

Madu Berkhasiat dari Belantara Cagar Alam Karaengta’

Kamis, 26 Mei 2016 | 11:24 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Bachri Ilman - GoSulsel.com

Maros,GoSulsel.com — Menepi sejenak dari aktivitas kota, menikmati kerindangan alam dan teduhnya kawasan hutan lindung Bantimurung-Bulusaraung. Memang bukan hal yang umum, menjadikan lokasi suaka monyet hitam Sulawesi (Macaca maura) ini sebagai tempat pelancongan.

Tapi, bagi anda yang memilih untuk melalui jalan poros Maros-Bone yang terkenal dengan jalanan ikonisnya yang berkelok-kelok, serta panorama dari dinding karst yang mengagumkan. Sedikitnya ada tujuh kedai sederhana sepanjang bantaran Cagar Alam Karaengta’, akan menawarkan anda suguhan dari alam.

pt-vale-indonesia

Kedai-kedai berupa meja buatan sendiri dilengkapi kursi dan bangku, ada juga yang membuat saung dari bambu, bahkan beberapa memanfaatkan cerukan tebing batu menjadi sejenis kedai bentukan alam, tak jarang kera-kera hitam khas sulawesi menghampiri pengunjung, yang menjadi daya tarik tersendiri di tempat ini.

Botol-botol kaca berbagai ukuran, berisi cairan manis, kental berwarna kuning kecokelatan tertata rapih di atas meja, seakan mengundang lebah, beberapa ekor mendengung, terbang mendekat mengerumuni penutup botol atau tetesan yang tercecer di atas meja.

“Dari hutan sekitar sini ji diambil, banyak sarang lebah di belakang (di tengah hutan)” kata Makmur, pedagang yang menjajakan madu tiga tahun belakangan.

Di bulan tertentu, anda bisa menemukan pedagang-pedagang menjajakan jenis madu yang warna dan rasanya agak berbeda dari madu pada umumnya, banyak dicari karena khasiatnya sebagai obat herbal yakni madu hitam, masterpiece alam yang berasal dari nektar bunga tertentu yang mekar sekitaran bulan September sampai November di kawasan cagar alam ini.


pak makmur penjual madu
madu 3
(Foto: Madu di Hutan lindung Bantimurung-Bulusaraung, Maros/Bachry Ilman/GoSulsel.com)
madu 1
(Foto: Madu di Hutan lindung Bantimurung-Bulusaraung, Maros/Bachry Ilman/GoSulsel.com)

LIHAT JUGA