Buka Puasa Bersama, PKB Sulsel Santuni Ratusan Anak Yatim

Kamis, 30 Juni 2016 | 19:11 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – DPW Partai Kebangkian Bangsa (PKB) Sulsel, menghelat buka puasa bersama kader dan anak yatim, di kantor DPW PKB Sulsel, jalan Toddopuli Raya Utara Makassar. Kamis, (30/6/2016).

Hadir dalam acara tersebut, Ketua PKB Sulsel, Azhar Arsyad, Sekretaris DPW PKB Sulsel, Ahmad Sunari Rafii, Anggota DPRD PKB Provinsi Sulsell, Irwan Hamid dan sejumlah kader PKB se-Sulsel.

pt-vale-indonesia

“Acara ini disi doa untuk bangsa, daerah dan mendoakan PKB, agar bisa konsisten mengawal perjuangan sejumlah agenda-agenda partai. Kita berdoa dan berbagi di bulan suci Ramadan,” ujar Azhar.

Kegiatan tersebut, kata Azhar, dirangkaikan dengan pemberian santunan kepada ratusan anak yatim dan dhuafa, demi menghidupkan sifat kedermawanan sebagai salah satu ikatan silaturahim di bulan Ramadan.

“Salah satu basis PKB itu masyarakat pinggiran dan kaum duafa, PKB harus dekat dengan kaum  mustadifin, dan memperjuangkan mereka. Agenda ini juga menjadi pengingat bagi kader PKB,” katanya.

Halaman:
Tags:

BACA JUGA