Bupati Toraja Utara Usai Sholat Id Jalin Silaturhami dengan Masyarakat

Rabu, 06 Juli 2016 | 14:44 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Lisna (Toraja Utara) - Go Cakrawala

Toraja Utara, GoSulsel.com – Pelaksanaan shalat Idul Fitri 1437 H di Masjid Agung Rantepao Kabupaten Toraja Utara tumpah ruah hingga pelaksanaan sholat pun dilaksanakan disepanjang jalan raya yang diperkirakan sepanjang 200 meter dari Jl Kostan hingga ke jalan raya Jl Andi Mappanyuki simpang empat lampu merah.

Bupati Toraja Utara Dr. Kalatiku Paembonan, M. Si didampingi Kapolsek Rantepao Lasarus Sau, Kabag Humas Torut Fitra, Kasatpol-pp Aris Pakilaran, Personil Kodim 1414 Tator dan segenap tokoh agama dan masyarakat muslim Masjid Agung Rantepao,hadir dalam sholat bersama tersebut, Rabu (6/7/2016).

pt-vale-indonesia

“Melalui momentum ini kita bersama seluruh unsur masyarakat dan seluruh umat beragama saling menjalin tali silaturahmi serta toleransi dalam memperkokoh persaudaraan dalam membangun pemerintahan di Toraja Utara kearah yang lebih baik,” kata Bupati Toraja Utara.

Sesuai dengan visi dan misi dalam memfokuskan diri di beberapa leading sektor baik pendidikan, kesehatan, ekonomi dan juga menciptakan toraja utara sebagai taman sari umat beragama hal inilah wujud kebersamaan yang ingin diciptakan oleh Bupati Toraja Utara menjadikan daerahnya sebagai kabupaten percontohan walaupun diwilayahnya banyak yang berbeda suku, ras bahkan agama namun ditempat ini kerukunan senantiasa terjadi dan budaya saling menghargai satu sama lain.

Sejumlah pihak keamanan dari unsur Polri, Satpol-PP dan TNI berjaga-jaga dalam pelaksanaan Sholat Id yang dipusatkan di Masjid Agung Rantepao. (*)


BACA JUGA